JK-Grobogan|| Pergantian pucuk pimpinan di Polres Grobogan resmi berlangsung dengan ditandai upacara tradisi Pedang Pora. AKBP Ike Yulianto Wicaksono, S.H., S.I.K., M.H., secara resmi menggantikan AKBP Dedy Anung Kurniawan sebagai Kapolres Grobogan.
Dalam sambutannya, AKBP Ike Yulianto menyampaikan komitmennya untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Grobogan serta menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di wilayah tersebut.
“Perwira menengah yang dikenal ramah dan tegas ini sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Semarang. Dengan latar belakang pendidikan hukum dari Universitas Widya Mataram, beliau memiliki pengalaman luas dalam penegakan hukum dan pengabdian kepada masyarakat.
Baru beberapa hari menjabat, AKBP Ike Yulianto telah turun langsung memantau situasi di lapangan, termasuk memastikan pembersihan jalan yang terdampak tanggul jebol di Desa Tinanding. Langkah ini dilakukan untuk memastikan akses transportasi masyarakat kembali normal.
Masyarakat Grobogan menyambut positif kehadiran AKBP Ike Yulianto sebagai Kapolres baru. Banyak yang berharap kepemimpinannya akan membawa perubahan signifikan dalam menciptakan lingkungan yang aman dan tertib.
Dengan pengalaman dan dedikasinya, AKBP Ike Yulianto diharapkan mampu menjaga stabilitas keamanan serta meningkatkan sinergi antara kepolisian dan masyarakat.
(Suprapto)
Post Views: 6